Kehidupan Sementara Akhirat Selamanya

Monday, July 1, 2019

Mengetahui Kemurnian Bensin Premium

Mengetahui Kemurnian Bensin Premium - Di zaman sekarang ini hampir semua orang pastilah memiliki kendaraan, oleh karena itu kebutuhan akan bahan bakar kendaraan menjadi hal pokok yang harus terpenuhi. Salah satu jenis bahan bakar kendaraan yang banyak digunakan adalah jenis bensin premium.


Namun karena bensin jenis premium sudah semakin langka di pasaran, kini mulai muncul masalah baru dimana banyak oknum yang mencoba mengakali kemurnian dari bensin premium. Bahan bakar yang tidak murni atau tingkat kemurniannya sudah berkurang tentu akan merugikan konsumen. Tidak hanya kerugian secara ekonomis, namun dapat berakibat pada rusaknya mesin kendaraan karena penggunaan bahan bakar yang tidak sesuai tingkat kemurniannya.

Akan tetapi Anda tidak perlu khawatir karena disini kami akan memaparkan bagaimana cara untuk mengetahui kemurnian bensin premium :

Mengetahui Kemurnian Bensin Premium

  1. Pertama - tama siapkan sampel bensin premium yang akan Anda uji, Anda dapat membandingkan antara bensin yang Anda beli di SPBU maupun pedagang eceran hingga yang sedang Anda gunakan
  2. Tuang bensin tersebut pada wadah yang terbuat dari kaca, Anda bisa menggunakan gelas dari kaca. Bila tidak ada maka Anda dapat menggunakan panci dan sebagainya
  3. Kemudian diamkan bensin tersebut selama beberapa saat, bisa dalam hitungan jam hingga hari hingga bensin tersebut mulai menguap atau berkurang volumenya. Namun bila itu terlalu lama maka Anda dapat memanaskannya menggunakan pemanas, akan tetapi perlu diingat bahwa jangan menggunakan kekuatan maksimal dari pemanas karena memang bensin mudah menguap. Untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal Anda dapat membiarkannya begitu saja dalam wadah yang ditutupi alumunium foil yang diberi lubang
  4. Setelah bensin menguap maka perhatikan wadah tersebut, bila bensin tersebut benar - benar murni maka tidak akan ada sisa pada wadah tersebut. Namun bila bensin sudah tercampur bahan lain seperti minyak tanah atau solar maka akan ada sisa dari kedua bahan tersebut karena pada dasarnya titik didih bensin lebih rendah dibandingkan minyak tanah maupun solar
Tips ini didasarkan pada teori dan prinsip destilasi minyak bumi, Distilasi atau penyulingan adalah suatu metode pemisahan bahan kimia berdasarkan perbedaan kecepatan atau kemudahan menguap (volatilitas) bahan. Dalam penyulingan, campuran zat dididihkan sehingga menguap. Kemudian uap tersebut akan didinginkan kembali ke dalam bentuk cairan, maka zat yang memiliki titik didih lebih rendah akan menguap lebih dulu.

Bila Anda mempunyai alat uji titik nyala minyak atau flash point tester maka pengujian tersebut dapat dilakukan dengan lebih mudah dan tentunya lebih akurat. Alat tersebut mampu menguji tingkat kemurnian bahan bakar, baik minyak maupun bahan cair lainnya.
, , ,

No comments:

Post a Comment